BeritaEntertainmentSelebritis

Vidi Aldiano Baru Tahu Reza Arap Pernah Nikah, Ekspresi Wendy Walters Disorot

×

Vidi Aldiano Baru Tahu Reza Arap Pernah Nikah, Ekspresi Wendy Walters Disorot

Share this article
Vidi Aldiano Baru Tahu Reza Arap Pernah Nikah, Ekspresi Wendy Walters Disorot

Vidi Aldiano ternyata tidak mengetahui bahwa Wendy Walters pernah menikah dengan Reza Arap. Momen ini terungkap saat Wendy menjadi bintang tamu di PodHub di kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Kepada Deddy Corbuzier, Vidi Aldiano mengatakan bahwa dia memang belum pernah berkenalan langsung dengan Wendy. Dia hanya mengetahui bahwa Wendy adalah seorang YouTuber yang sering membuat konten tentang pendakian gunung.

“Gue tahunya Kak Wendy dari Jerome naik gunung bareng,” kata Vidi saat diwawancarai.

Setelah itu, Deddy mencoba menjelaskan kepada Vidi siapa sebenarnya Wendy Walters. Meski merasa tidak enak, Deddy menyebut bahwa Wendy adalah mantan istri Reza Arap.

“Tahu Reza Arap?” tanya Deddy Corbuzier kepada Vidi.

“Tahulah,” jawab Vidi.

“Nah ini mantan bininya,” sambung Deddy Corbuzier.

Vidi Aldiano (YouTube/Deddy Corbuzier)

Seketika wajah Vidi Aldiano terlihat bingung.

“Hah…mantan pacar,” kata Vidi Aldiano terbata-bata.

Mendengar itu, Wendy pun segera meluruskannya. “Mantan istri,” ujar Wendy kepada Vidi.

Wajah heran Vidi tidak bisa disembunyikan. Pasalnya, dia tidak tahu bahwa Reza pernah menikah.

“Reza Arap sudah pernah menikah?” tanya Vidi seolah tidak percaya.

Wendy hanya tersenyum mendengar pertanyaan Vidi Aldiano. Namun, dia juga mengaku tidak masalah jika Vidi tidak mengenalnya.

“Nggak apa-apa. Nggak perlu tahu. Itu harusnya jangan dikasih tahu,” kata Wendy Walters dengan bercanda kepada Deddy Corbuzier.

Vidi Aldiano (YouTube/Deddy Corbuzier)
Vidi Aldiano (YouTube/Deddy Corbuzier)

Vidi sekali lagi menunjukkan keheranannya atas fakta bahwa Reza Arap pernah menikah. Yang dia tahu, Arap masih muda.

“Bukannya Arap masih muda, 25 atau 26 gitu?” tanya Vidi.

Wendy Walters dan Reza Arap menikah pada 21 Februari 2021 di Bali. Namun, belum genap dua tahun pernikahan, mereka bercerai.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *