BeritaTeknologi

Tanda-tanda Samsung Galaxy S24 FE Segera Meluncur

×

Tanda-tanda Samsung Galaxy S24 FE Segera Meluncur

Share this article
Tanda-tanda Samsung Galaxy S24 FE Segera Meluncur

Samsung – Raksasa teknologi ini dirumorkan sedang mempersiapkan ponsel Galaxy S24 Fan Edition (FE). Ponsel flagship ini akan menjadi versi lebih terjangkau dari Galaxy S24 series.

Sinyal kehadiran Galaxy S24 FE muncul di situs sertifikasi ponsel India, Bureau of Indian Standards (BIS). Sertifikasi BIS wajib diurus oleh perusahaan yang ingin menjual smartphone di India.


Sumber: 91mobiles

Ponsel ini diproduksi oleh Samsung Electronics Vietnam Thai Nguyen Co. LTD. Tanggal penyertaan ponsel ini di situs sertifikasi tersebut adalah 16 Agustus 2024.

Nomor model SM-S721B/DS yang muncul pada sertifikasi tersebut sama dengan nomor model di halaman dukungan Samsung Perancis. Selidik punya selidik, nomor ini memang merujuk pada Galaxy S24 FE.

Kode ini juga tercatat di situs benchmark Geekbench pada Juni 2024. Keterangan “/DS” biasanya menunjukkan bahwa ponsel ini mendukung fitur Dual-SIM (SIM ganda).

Meskipun belum ada informasi mengenai desain atau spesifikasi Galaxy S24 FE, sertifikasi BIS ini setidaknya memperkuat rumor bahwa ponsel ini akan debut di India.

Karena Samsung biasanya meluncurkan model Fan Edition secara global, ada kemungkinan negara lain seperti Indonesia juga akan mendapatkannya. Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Galaxy S24 FE akan dirilis secara global pada Oktober 2024.

Sebagai perbandingan, Galaxy S23 FE pertama kali diluncurkan pada 4 Oktober 2023 dan langsung tersedia di Indonesia pada 10 Oktober 2023, hanya terpaut beberapa hari.

Jika mengikuti strategi yang sama, ada kemungkinan Galaxy S24 FE juga akan dirilis di Indonesia beberapa hari setelah peluncuran globalnya.

Bocoran tampang Galaxy S24 FE.
Sumber: Android Headlines

Baru-baru ini, outlet Android Headlines menerbitkan 14 gambar yang diduga merupakan penampakan Galaxy S24 FE. Semua gambar ini tampak seperti materi promosi yang biasanya sangat mirip dengan yang dipajang di situs resmi Samsung. Namun, Android Headlines tidak mencantumkan sumber gambar tersebut.

Galaxy S24 FE sekilas terlihat sangat mirip dengan Galaxy S23 FE yang dirilis tahun lalu. Namun, bingkai Galaxy S24 FE kini terlihat lebih datar dibandingkan pendahulunya. Secara keseluruhan, desain Galaxy S24 FE masih mempertahankan “DNA” yang sama dengan pendahulunya, termasuk tiga kamera dan layar ber-punch hole.

Konon, ponsel penerus Galaxy S23 FE ini akan diperkuat oleh chipset Exynos 2400e. Tahun lalu, Galaxy S23 FE yang dijual di Indonesia ditenagai oleh System-on-Chip (SoC) Exynos 2200.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *