Fitri Salhuteru akhir-akhir ini menjadi perbincangan publik, terutama karena konflik yang terjadi dengan Nikita Mirzani. Setelah sebelumnya bersahabat, kini mereka terlibat perseteruan dan saling sindir di media sosial.
Awalnya, Fitri dikenal sebagai sosok yang selalu mendampingi Nikita, terutama saat berbagai masalah hukum yang dihadapi oleh Nikita mencuat ke publik.
Namun belakangan, hubungan mereka tampak merenggang. Nikita diduga telah menyinggung Fitri dengan ucapan-ucapan kasar.
Fitri Salhuteru semakin menarik perhatian publik, terutama terkait dengan kekayaannya. Istri dari pengusaha sukses Cencen Kurniawan ini dikenal sebagai wanita yang sangat berprestasi di dunia bisnis.
Ia memiliki sejumlah bisnis di berbagai sektor dan dikenal sebagai sosok yang cerdas dalam mengelola aset serta membangun jaringan bisnis. Berikut beberapa sumber kekayaan yang dimiliki Fitri Salhuteru.
1. Usaha Tender dan Properti
Usaha utama yang dimiliki Fitri adalah usaha tender yang ia jalankan bersama kakaknya. Perusahaan mereka terlibat dalam berbagai proyek besar di sektor swasta dan pemerintah.
Bisnis ini memberikan keuntungan mengingat permintaan untuk proyek pembangunan di Indonesia yang terus meningkat. Fitri juga sukses dalam dunia properti, dengan sejumlah investasi yang menghasilkan keuntungan besar.
2. Bisnis Telekomunikasi
Fitri Salhuteru juga sebelumnya menjalankan bisnis di bidang telekomunikasi. Salah satu pencapaian besarnya adalah berhasil menyambungkan jaringan sinyal seluler dari Bali ke Lombok.
Keberhasilan tersebut menambah portofolio bisnisnya di sektor yang terus berkembang. Kemampuan Fitri melihat peluang bisnis di berbagai bidang menunjukkan kecerdasannya beradaptasi dengan pasar.
3. Bisnis Kecantikan dan Salon
Selain sektor properti dan telekomunikasi, Fitri juga terjun ke bisnis kecantikan dan salon. Bersama Nikita, mereka mendirikan salon bernama Beauty House Head to Toe yang menawarkan berbagai layanan kecantikan.
Dengan kondisi hubungan mereka yang sekarang tengah diuji, belum diketahui apakah salon Beauty House Head to Toe masih dijalankan bersama.
Selain dari salon, Fitri juga memiliki merek kecantikan sendiri bernama Fit-s Skin yang menawarkan produk perawatan kulit seperti serum, sabun cuci muka, dan produk kecantikan lainnya.
Dengan berbagai usaha yang dijalankannya, tidak mengherankan jika kekayaan Fitri Salhuteru terus berkembang.
Kontributor : Chusnul Chotimah