Huawei – Raksasa teknologi asal China ini telah meluncurkan dua smartphone terbarunya, yaitu Huawei Nova 13 dan Nova 13 Pro di China pada Selasa (22/10/2024).
Huawei Nova 13 Pro merupakan model yang memiliki spesifikasi tertinggi, sedangkan Huawei Nova 13 sedikit lebih rendah spesifikasinya.
Kedua ponsel ini memiliki perbedaan dalam hal layar, kamera belakang, kamera selfie, dimensi, dan sertifikasi ketahanan air serta debu.
Untuk layarnya, Huawei Nova 13 Pro menawarkan panel LTPO OLED berukuran 6,76 inci dengan resolusi 2.776 x 1.224 piksel, refresh rate adaptif 120 Hz, touch sampling rate 300 Hz, PWM dimming 2.160 Hz, serta pemindai sidik jari (under-display).
Sementara itu, Huawei Nova 13 memiliki panel OLED 6,7 inci dan resolusi 2.412 x 1.084 piksel, refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 300 Hz, PWM dimming 1.440 Hz, dan pemindai sidik jari di bawah layar.
Huawei Nova 13 model reguler resmi meluncur di China.
Kamera belakang Huawei Nova 13 Pro terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.4 hingga 4.0, penstabil gambar OIS), kamera telefoto 12 MP (f/2.4, OIS), dan kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, bidang pandang 112 derajat, Autofocus).
Konfigurasi kameranya tersusun secara vertikal dalam modul berbentuk pil berwarna hitam.
Sementara Huawei Nova 13 memiliki kamera utama 50 MP (f/1.9) dan kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, bidang pandang 112 derajat, Autofocus). Modul kameranya juga berbentuk pil, tetapi berwarna sesuai dengan warna smartphone tersebut.
Untuk kamera depan, Huawei Nova 13 Pro dilengkapi kamera telefoto 8 MP (f/2.2, Autofocus, zoom optik 2x) dan kamera ultra wide 60 MP (f/2.4, bidang pandang 100 derajat, Autofocus).
Sementara Huawei Nova 13 “reguler” memiliki kamera depan 60 MP yang sama seperti model Pro, namun tidak dilengkapi dengan kamera telefoto 8 MP. Keduanya menggunakan modul lubang (punch hole) untuk kamera selfie.
Dimensi Huawei Nova 13 Pro adalah 163,4 x 74,9 x 7,8 mm dengan bobot 209 gram. Sementara itu, Huawei Nova 13 “reguler” memiliki dimensi 161,4 x 75,3 x 7 mm dan bobot 195 gram.
Huawei Nova 13 Pro juga mendapatkan sertifikasi ketahanan air dan debu dengan rating IP65. Huawei Nova 13 juga memiliki sertifikasi ketahanan serupa, meskipun ratingnya tidak dirinci.
Spesifikasi Huawei Nova 13 dan Nova 13 Pro
Spesifikasi lainnya dari Huawei Nova 13 dan Nova 13 Pro sejatinya identik. Keduanya ditenagai oleh chipset Kirin 8000, dengan dukungan RAM 12 GB dan media penyimpanan (storage) 256 GB/512 GB/1 TB.
Untuk daya, kedua smartphone ini didukung oleh baterai berkapasitas 5.000 mAh, yang dilengkapi dengan teknologi pengisian cepat (fast charging) Turbo 100 Watt. Huawei menyatakan bahwa baterai ini dapat terisi hingga 50 persen dalam waktu 9 menit.
Sistem operasi yang digunakan adalah HarmonyOS 4.2, bukan Android, yang menjadi pengganti Android akibat larangan ekspor teknologi dari pemerintah Amerika Serikat.