BeritaEntertainmentSelebritis

Riwayat Pendidikan Merry Riana, Kini Ditunjuk AHY jadi Stafsus Kemenkoinfra

×

Riwayat Pendidikan Merry Riana, Kini Ditunjuk AHY jadi Stafsus Kemenkoinfra

Share this article
Riwayat Pendidikan Merry Riana, Kini Ditunjuk AHY jadi Stafsus Kemenkoinfra

Seorang figur publik kembali bergabung dalam pemerintahan. Merry Riana telah ditunjuk sebagai Staf Khusus Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono.

Pada Sabtu (9/11/2024), AHY memilih Merry Riana untuk membantunya menyampaikan informasi mengenai pembangunan infrastruktur di seluruh Indonesia kepada masyarakat, baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Pembangunan infrastruktur bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan menyejahterakan masyarakat. Namun, AHY meminta agar Merry Riana tidak hanya mendiskusikan aspek positif, tetapi juga tantangan dan masalah yang dihadapi.

Pilihannya untuk Merry Riana disampaikan saat acara “Inspira Fest” yang diprakarsai oleh Merry. Putra sulung Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini percaya bahwa Merry memiliki rekam jejak dan kemampuan yang mumpuni untuk menduduki posisi tersebut.

Berikut adalah ulasan mengenai profil dan riwayat pendidikan Merry Riana yang telah dipercaya sebagai Staf Khusus Kementerian Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan.

1. Profil Merry Riana

Merry Riana

Merry Riana dikenal sebagai pebisnis dan investor. Pengalaman hidupnya telah dituangkan dalam sebuah buku best seller dan diadaptasi menjadi film. Belakangan, ia juga aktif sebagai konten kreator melalui podcast “Friends of Merry Riana.”

Buku “Mimpi Sejuta Dollar” ditulis oleh Merry Riana berdasarkan pengalaman nyata mendapatkan 1 juta dollar pada usia 26 tahun. Buku ini ditulis bersama Alberthiene Endah.

Film “Merry Riana: Mimpi Sejuta Dollar” yang dirilis pada tahun 2014 dibintangi oleh Chelsea Islan, Dion Wiyoko, dan Kimberly Ryder. Film ini dapat disaksikan melalui Apple TV atau CatchPlay.

Merry Riana lahir di Jakarta pada 29 Mei 1980, putri dari pemilik toko elektronik dan ibu rumah tangga. Ia menikah dengan Alva Christopher Tjenderasa pada tahun 2004 dan mereka telah dikaruniai sepasang anak.

2. Riwayat Pendidikan Merry Riana

Merry Riana

Walaupun dikenal sebagai pengusaha, Merry Riana menempuh pendidikan di Nanyang Technological University Singapore dengan jurusan Teknik Elektro. Ia lulus pada tahun 2002 dengan gelar Bachelor of Engineering.

Pada tahun 2016, Merry Riana mengikuti program pendidikan bisnis di Harvard Business School untuk mempelajari Executive Education selama beberapa bulan.

Riwayat pendidikan sebelum kuliah dimulai dari SMP dan SMA Santa Ursula Jakarta yang diikutinya dari tahun 1992 hingga 1998.

Merry Riana mendirikan Merry Riana Organization di Singapura dari tahun 2002 hingga 2013. Setelah kembali ke Indonesia, ia mendirikan Merry Riana Indonesia yang masih aktif hingga saat ini.

Selain Merry Riana Indonesia, ia juga mendirikan Merry Riana Creative Communication dan Merry Riana Ventures, yang kini berada di bawah naungan Merry Riana Group.

Demikian riwayat pendidikan Merry Riana yang kini menjabat sebagai Staf Khusus Kementerian Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan. Apa pendapat Anda?

Kontributor : Neressa Prahastiwi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *