BeritaEntertainmentSelebritis

Profil Melanie Subono, Cucu BJ Habibie yang Diludahin Pilot Pesawat Pribadi

×

Profil Melanie Subono, Cucu BJ Habibie yang Diludahin Pilot Pesawat Pribadi

Share this article
Profil Melanie Subono, Cucu BJ Habibie yang Diludahin Pilot Pesawat Pribadi

Melanie Subono baru-baru ini membagikan pengalaman mengejutkan terkait perjalanan dengan pesawat pribadi. Kisahnya muncul di tengah perbincangan hangat mengenai perjalanan Erina Gudono dan Kaesang Pangarep yang menggunakan jet pribadi ke Amerika Serikat.

Profil Melanie Subono
Profil Melanie Subono

Dalam unggahannya, Melanie menunjukkan foto dirinya sedang berpose jongkok dan menceritakan pengalamannya selama perjalanan tersebut. Namun, yang mengejutkan adalah saat dia menceritakan bahwa setelah turun dari pesawat, dia malah diludahi oleh pilot.

Profil Melanie Subono
Profil Melanie Subono

Melanie pun berinteraksi dengan pengikutnya di media sosial dengan memberikan tantangan. Dia meminta netizen untuk berimajinasi mengenai makanan yang dapat dibeli dengan uang Rp400 ribu serta apa yang bisa mereka lakukan dengan uang Rp1 miliar, alih-alih menyewa pesawat pribadi.

Tantangan ini, yang menawarkan hadiah Rp50 ribu untuk masing-masing dua pemenang, diduga sebagai sindiran kepada Erina Gudono, yang baru-baru ini membeli roti seharga Rp400 ribu di Amerika dan menggunakan jet pribadi dengan biaya sewa miliaran rupiah untuk sekali perjalanan.

Siapa sebenarnya Melanie Subono? Mari kita ulas profilnya.

1. Keluarga Melanie Subono

Melanie Subono adalah seorang model, penyanyi, dan presenter yang kini dikenal sebagai aktivis. Ia lahir di Jerman pada 20 Oktober 1976. Melanie merupakan anak dari pasangan Adrie Subono dan Chrisye, serta memiliki dua saudara bernama Adrian Subono dan Christy Karmela Subono.

Ayahnya, Adrie Subono, adalah orang berdarah Jawa, sedangkan ibunya, Chrisye, adalah warga negara Jerman, yang membuat Melanie lahir di Hamburg. Menariknya, Melanie adalah cucu dari almarhum BJ Habibie, karena ayahnya adalah keponakan dari Presiden Ketiga Republik Indonesia tersebut.

2. Status Perkawinan Melanie Subono

Di tahun 2024, Melanie Subono akan berusia 48 tahun dan kini berstatus janda. Ia menikah di usia 27 tahun dengan Martua Radja Simatupang. Sayangnya, pernikahan pertamanya berakhir pada tahun 2006 setelah tiga tahun berumah tangga. Dua tahun setelah itu, Melanie menikah lagi dengan I Gusti Ngurah Agus Wijaya, namun pernikahan ini juga berakhir pada Agustus 2016.

Dari dua pernikahan tersebut, Melanie tidak dikaruniai anak. Pada tahun 2021, dia harus menjalani operasi pengangkatan rahim akibat tumor ganas yang telah pecah.

3. Karier Melanie Subono

Melanie Subono memulai kariernya sebagai artis sejak tahun 1998 dan dikenal sebagai penyanyi rock & roll. Dia merilis album pertama pada tahun 2004 dan sejauh ini telah menghasilkan tujuh album solo, enam album featuring, dua single, dan tiga proyek kolaborasi.

Di tahun 2000-an, Melanie menjadi salah satu presenter TV dan penyiar radio terkenal. Selain itu, ia juga sempat terlibat dalam dua film layar lebar dan berperan sebagai produser, co-director, penulis cerita, serta penata musik di film ‘Tentang Ibu’ (2021).

Melanie kini menjabat sebagai CEO di rumah produksi yang bernama Satu Tanah Production dan juga pemilik kolaborasi di Studio Simima, yang bergerak di bidang podcast.

Saat ini, Melanie tidak lagi aktif di dunia hiburan layar kaca maupun layar lebar. Ia lebih fokus pada perannya sebagai aktivis, termasuk terlibat dalam Bali Sea Turtle Society untuk melestarikan Penyu Lekang selama 11 tahun terakhir.

Demikian sekilas tentang profil Melanie Subono yang berhasil menarik perhatian dengan komentarnya terhadap Erina Gudono. Apa pendapat Anda?

Kontributor : Neressa Prahastiwi

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *