KLATEN – Kerusakan koil pengapian pada mesin bensin mobil dapat menyebabkan penurunan performa. Bahkan, dapat mengakibatkan mobil tidak mampu menanjak.
Koil pengapian pada mobil modern tersedia di masing-masing silinder mesin, sehingga apabila salah satunya rusak, tidak menyebabkan mesin mogok secara langsung.
Hardi Wibowo, pemilik Aha Motor Yogyakarta, menyatakan bahwa koil pengapian yang rusak pada mesin pembakaran dalam (ICE) membuat kinerja mesin menjadi tidak optimal.
“Putaran mesin bisa menjadi pincang, gejala awalnya laju mobil tersendat. Jika sudah parah, bisa membuat mesin mati, karena tidak semua silinder menghasilkan tenaga,” tutur Hardi.
Hardi menambahkan, meskipun mobil modern dilengkapi dengan koil pengapian pada setiap silinder, kerusakan pada satu koil tetap akan mempengaruhi performa. “Tenaga mobil dapat hilang, karena tidak semua silinder bekerja secara optimal. Dampak lainnya adalah mobil menjadi boros BBM dan emisi karbon meningkat, akibat pembakaran yang tidak sempurna,” lanjutnya.
Ilustrasi koil pengapian pada mesin ICE
Hardi juga menjelaskan bahwa untuk mesin dengan jumlah silinder 3, dampak dari kerusakan satu koil akan lebih terasa. “Bayangkan saja, jika hanya ada 3 silinder yang menopang beban kendaraan, berarti sekitar 30 persen tenaganya hilang,” tambah Hardi.
Oleh karena itu, menurut Hardi, kerusakan koil pengapian dapat mendatangkan banyak kerugian, sehingga hal ini tidak boleh diabaikan dan harus segera diperbaiki di bengkel terpercaya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.