BeritaOtomotif

Hasil Sprint Race MotoGP Aragon, Spanyol, Marc Marquez Juara

×

Hasil Sprint Race MotoGP Aragon, Spanyol, Marc Marquez Juara

Share this article
Hasil Sprint Race MotoGP Aragon, Spanyol, Marc Marquez Juara

ARAGON – Pebalap Gresini Racing, Marc Marquez, berhasil meraih juara dalam Sprint Race MotoGP di Aragon, Spanyol. Marquez tampil tanpa salah dari awal hingga akhir balapan.

Sesuai dengan prediksi, Ducati mendominasi di Aragon dengan pebalap-pebalap mereka mengisi posisi satu hingga lima di awal balapan. Selanjutnya, pebalap tuan rumah dari Spanyol mendominasi posisi satu hingga tiga.

Marquez, yang memulai dari posisi pertama, langsung melesat memimpin balapan. Dia dibuntuti oleh Jorge Martin dari Pramac Racing di posisi kedua dan rookie GasGas Tech3, Pedro Acosta di posisi ketiga.

Di sisi lain, setelah start, Aleix Espargaro dari Aprilia dan Johann Zarco dari LCR Honda terjatuh dan tidak dapat melanjutkan balapan.

Marquez terus melaju dan menjaga posisinya. Pada lap kedua, dia mulai memperlebar jarak dari Martin, sedangkan Acosta berusaha mendekati Martin.

Francesco Bagnaia dari tim pabrikan Ducati berada di posisi keempat, namun jaraknya dengan Acosta cukup jauh, yaitu lebih dari 1,5 detik.

Instagram @pecco63 Francesco Bagnaia

Memasuki lap kelima, atau tersisa tujuh lap dari total sebelas lap, posisi satu hingga tiga tidak mengalami perubahan. Naas bagi Bagnaia, posisinya justru turun ke posisi keenam setelah melebar di tikungan lima.

Bagnaia kesulitan di Aragon dan tidak dapat mempertahankan ritme balapan.

Dengan sisa enam lap, Marquez semakin percaya diri di depan, memperlebar jarak dengan Martin menjadi hampir dua detik.

Jorge MartinAFP/LLUIS GENE Pebalap Pramac Racing, Jorge Martin, kala beraksi dalam rangkaian MotoGP Catalunya di Circuit de Barcelona-Catalunya, 24 Mei 2024. (Photo by LLUIS GENE / AFP)

Sayangnya, Bagnaia kembali terlewati oleh Brad Binder dari KTM, menurunkan posisinya kini ke tempat ketujuh.

Sisa lima lap, jarak antara Marquez dan Martin sudah lebih dari 2,5 detik. Grup depan kini terpisah, dengan Marquez sendirian di depan, diikuti grup kedua yang terdiri dari Martin dan Acosta yang saling berdekatan.

Menjelang empat lap terakhir, Marquez semakin kencang dan memperlebar jarak dengan Martin hingga hampir 3,5 detik. Martin tampaknya tidak memaksakan diri untuk mengejar Marquez dan lebih memilih menjaga irama balapan.

Berbagai masalah ban tampaknya membuat Martin memilih untuk lebih berhati-hati, prioritasnya kini adalah meraih tambahan poin.

Dengan sisa dua lap terakhir, Marquez sudah berjarak hampir empat detik dari Martin. Sementara itu, Bagnaia berjuang memertahankan posisi kedelapan setelah disalip oleh Enea Bastianini.

Di lap terakhir, Marquez tetap memimpin dengan nyaman, dan berhasil meraih kemenangan yang sempurna di hadapan pendukung tuan rumah.

Hasil MotoGP Aragon, Spanyol 2024:

1 Marc Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
2 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP24)
3 Pedro Acosta SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)
4 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
5 Miguel Oliveira POR Trackhouse Aprilia (RS-GP24)
6 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
7 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP24)
8 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
9 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP24)
10 Marco Bezzecchi ITA VR46 Ducati (GP23)
11 Raul Fernandez SPA Trackhouse Aprilia (RS-GP24)
12 Augusto Fernandez SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)
13 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
14 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
15 Fabio Di Giannantonio ITA VR46 Ducati (GP23)
16 Luca Marini ITA Repsol Honda (RC213V)
17 Alex Rins SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
18 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
19 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP24)
Franco Morbidelli ITA Pramac Ducati (GP24)
Johann Zarco FRA LCR Honda (RC213V)
Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP24)

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *