BeritaEntertainmentSelebritis

Erina Gudono Pamer Omakase Jutaan Rupiah di RS, Memangnya Boleh Bagi Ibu Melahirkan Caesar?

×

Erina Gudono Pamer Omakase Jutaan Rupiah di RS, Memangnya Boleh Bagi Ibu Melahirkan Caesar?

Share this article
Erina Gudono Pamer Omakase Jutaan Rupiah di RS, Memangnya Boleh Bagi Ibu Melahirkan Caesar?

Keputusan Erina Gudono untuk menikmati kelezatan omakase setelah melahirkan tidak luput dari sorotan publik, terutama kritik dan komentar negatif. Walaupun hanya beberapa hari yang lalu, banyak ucapan selamat yang mengalir untuknya dan Kaesang Pangarep atas kelahiran anak pertama mereka.

Erina Gudono omakase hidangan Jepang di kamar RS. (Instagram/erinagudono)

Kini, setiap langkahnya telah dicatat di dunia maya. Berbagai unggahan tentang Erina Gudono yang mengundang chef pribadi dan menikmati omakase di rumah sakit telah beredar luas.

Detail dari omakase yang dipesan oleh Kaesang Pangarep untuk Erina juga terlihat jelas, mulai dari ruang yang digunakan hingga menu yang disajikan.

Pemberian menu tersebut dilengkapi dengan ucapan perayaan spesial untuk Princess Bebingah, nama anak mereka, dan menyajikan beragam makanan mentah.

Tak sedikit yang bertanya mengenai keamanan mengonsumsi makanan mentah pasca melahirkan.

Unggahan Erina Gudono undang chef Omakase di rumah sakit usai melahirkan (Instagram/erinasgudono)

Menurut informasi yang dihimpun, mengonsumsi makanan mentah setelah melahirkan umumnya dianggap aman, terutama bagi ibu yang menyusui. Namun, bagi ibu yang menjalani persalinan caesar, disarankan untuk menghindari makanan mentah.

Alasan diasarankan untuk menghindari makanan mentah adalah untuk mencegah rasa sakit pada perut. Tim dokter yang menangani Erina juga mengonfirmasi bahwa ia melahirkan secara caesar, menambah kevalidan peringatan ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *