BeritaEntertainmentSelebritis

Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan Kompak Minta Setop Dijodoh-jodohin: Gue Gak Demen

×

Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan Kompak Minta Setop Dijodoh-jodohin: Gue Gak Demen

Share this article
Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan Kompak Minta Setop Dijodoh-jodohin: Gue Gak Demen

Ayu Ting Ting meminta publik untuk berhenti menjodoh-jodohkan dirinya dengan Ivan Gunawan.

Permintaan ini disampaikan dalam video yang diunggah di YouTube Qiss You TV. Di video tersebut, Ayu Ting Ting terlihat mengunjungi rumah Ivan Gunawan.

Keduanya kemudian berbincang, dan Ayu berharap orang-orang berhenti menjodohkan dirinya dengan Igun, sapaan akrab Ivan.

“Jangan jodoh-jodohin gue sama dia yah. Habis ini elu pada komen-komen jodoh-jodohin, elu habis, lu sama gue,” ucap Ayu Ting Ting.

Pernyataan senada juga disampaikan oleh Ivan Gunawan. Dia menyatakan ketidaknyamanannya dengan ide jodoh-jodohan.

“Aku tuh nggak suka kalau deket sama orang dijodoh-jodohin, gue nggak demen. Kayak didesek, gue nggak demen,” tutur Ivan Gunawan.

Karenanya, Ayu Ting Ting meminta publik untuk menganggap kedekatannya dengan Ivan Gunawan sebagai sebuah persahabatan.

Potret Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan di acara Supernova Fashion Show – A Spectacular Journey Through Two Decades of Style pada Kamis (11/7/2024) (TikTok/atunyiur05 )

“Jangan dong Ayu Igun, Ayu Igun, biasa aja,” kata Ayu Ting Ting.

Seperti diketahui, dalam beberapa tahun terakhir, Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting sering kali dijodoh-jodohkan oleh netizen.

Keduanya dianggap cocok menjadi pasangan karena kedekatan mereka yang sudah terjalin selama ini.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *