Tsania Marwa akhirnya menyelesaikan pendidikan S2 di bidang psikologi yang ia tempuh. Sang artis mengikuti kegiatan wisuda di Jakarta Convention Center, Senayan hari ini, Minggu (20/10/2024) dengan titel cumlaude.
“Perjuangan aku selama 3 tahun berbuah manis,” ujar Tsania Marwa.
Bukan tugas mudah untuk Tsania Marwa menyelesaikan pendidikan S2 yang ia tempuh. Setengah dari waktu pendidikannya harus terbagi untuk menjalankan tanggung jawab sebagai artis sinetron.
“Aku menjalankan kuliah ini, setengahnya itu sama stripping. Selama 1,5 tahun aku sambil syuting setiap hari,” beber Tsania Marwa.
Situasi tersebut sempat mempengaruhi waktu istirahat Tsania Marwa. Ia bahkan menganggap rutinitas di masa itu seperti bukan untuk manusia.
“Itu menjadi jadwal yang sangat padat. Jadi kayak mesin,” kata Tsania Marwa.
Masih lekat dalam ingatan Tsania Marwa, bagaimana dia harus menuntaskan tesis ilmiah beserta laporannya yang berjumlah 1000 halaman.
“Laporan yang aku buat sekitar 1000 halaman. Syarat aku untuk lulus adalah mengambil 9 kasus, nah 9 kasus itu laporannya 1000 halaman,” kenang Tsania Marwa.
“Tesis aja udah 100-an. Nah, ini tuh 10 kali lipatnya. Jadi, luar biasa,” imbuh ibu dua anak.
Kini, masa-masa sulit itu sudah terlewati. Tsania Marwa siap menjalani profesi baru sebagai psikolog di tengah rutinitas syuting.
“Insyaallah, setelah disahkan bisa praktek,” pungkas Tsania Marwa.