Usai Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda, kini giliran anak-anak pasangan ini yang mencuri perhatian dari publik.
Tentu saja Jan Ethes dan La Lembah ada di sana. Meski tak sebaris, dua anak Gibran Rakabuming itu turut merayakan pelantikan Gibran Rakabuming Raka.
Perayaan tersebut terkuak dari unggahan di akun Instagram milik fotografer yang mengabadikan potret keluarga kecil Gibran Rakabuming.
Melalui unggahan tersebut, terkuak beberapa potret keluarga Gibran. Mulai dari La Lembah yang mengenakan kebaya dengan nuansa dan warna mirip ibunya, Selvi Annada.
Sementara di sisi lain, penampilan berbeda ditunjukkan oleh Jan Ethes. Jan Ethes tidak memakai beskap seperti sang Ayah, Gibran Rakabuming.
Anak pertama dari Gibran dan Selvi itu memilih pakaian yang lebih formal nan modern. Jan Ethes memakai setelan bernuansa hitam dengan kemeja putih.
Namun tetap ada satu persamaan yang diberikan oleh Jan Ethes, yaitu ada pada dasi merah yang dipakainya.
Beberapa pujian diberikan untuk Jan Ethes menyusul penampilannya dalam acara pelantikan sang Ayah sebagai wakil presiden Indonesia.
“Mas Ethes cakep banget,” ujar warganet.
“Jan Ethes ganteng banget. The Next President RI,” doa warganet lainnya.
“Mas Ethes keren loh,” kata warganet.
Namun ada pula yang menyoroti sepatu yang dipakai oleh Jan Ethes. Pasalnya, kelas dari sepatu tersebut jauh berbeda dari anak-anak pada umumnya.
Jan Ethes memakai sepasang sepatu dari merek terkenal, HUGO BOSS atau BOSS. Merek ini berasal dari Jerman bahkan mengangkat banyak Ambassador terkenal seperti aktor Lee Min Ho dan Chris Hemsworth.
“Dear Jan Ethes, dulu waktu aku seusia kamu, aku pake nya sepatu Bata dan Pro ATT,” kata warganet.