BeritaEntertainmentSelebritis

Malang Krisis Apel, Bisnis Kue Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Ikut Terdampak

×

Malang Krisis Apel, Bisnis Kue Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Ikut Terdampak

Share this article
Malang Krisis Apel, Bisnis Kue Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Ikut Terdampak

Bisnis Kue Terkena Dampak Krisis Apel Malang – Bisnis kue milik Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu, Malang Strudel, saat ini mengalami gangguan produksi. Penyebabnya adalah langkanya apel Malang, yang biasanya digunakan untuk membuat kue mereka.

Setelah ditelusuri, kekurangan apel Malang ini disebabkan oleh cuaca ekstrem. Hal ini mengakibatkan hasil panen para petani tidak optimal dan mengalami gagal panen.

Seorang perempuan memetik apel Malang. [Instagram]

“Hasil informasi di lapangan yang saya dapatkan, para petani Apel Malang mengalami kendala cuaca ekstrem dan perubahan iklim tahun lalu menyebabkan gagal panen apel di Batu, yang berakibat pada kerugian besar bagi para petani,” kata Shireen Sungkar saat dihubungi via telepon, Senin (26/8/2024).

Akibat masalah ini, sejumlah petani memilih untuk menanam buah alternatif, seperti jeruk dan jambu kristal. Sayangnya, ini juga berdampak pada penurunan jumlah apel Malang secara drastis.

Kondisi ini berdampak langsung pada bisnis kue Malang Strudel milik Teuku Wisnu. Bintang sinetron Cinta Fitri ini pun tidak bisa memproduksi Malang Strudel setiap hari.

“Kami hanya bisa produksi terbatas sesuai dengan bahan baku yang tersedia,” tutur Teuku Wisnu.

Menanggapi situasi ini, Teuku Wisnu berusaha mencari solusi agar bisnisnya tetap berjalan. Di tengah kesulitan memproduksi Malang Strudel, Wisnu dan tim produksinya kini meningkatkan varian lain seperti nanas, strawberry, dan choco banana.

“Varian buah-buahan lain ini juga memakai bahan baku dari petani buah yang ada di Malang. Dengan membeli produk Malang Strudel, secara tidak langsung kalian ikut membantu perekonomian petani-petani buah asli Malang,” imbuh Wisnu.

“Ini (Malang Strudel) menjadi komitmen kami untuk terus berinovasi dan menghadirkan produk berkualitas tinggi, serta berharap kelangkaan buah apel ini dapat diselesaikan melalui dukungan semua pihak,” tambah Wisnu.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *