BeritaEntertainmentSelebritis

Penampilan Memukau Elvy Sukaesih Menutup Kemeriahan Jazz Gunung Burangrang

×

Penampilan Memukau Elvy Sukaesih Menutup Kemeriahan Jazz Gunung Burangrang

Share this article
Penampilan Memukau Elvy Sukaesih Menutup Kemeriahan Jazz Gunung Burangrang

Penampilan Memukau Ratu Dangdut Elvy Sukaesih menutup kemeriahan acara Jazz Gunung Burangrang yang diselenggarakan oleh Jazz Gunung Indonesia (JGI) di Dusun Bambu, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Sabtu (19/10/2024).

Pada Jazz Gunung Burangrang, penyanyi senior ini berkolaborasi dengan Bandung Jazz Orchestra, menyuguhkan aransemen musik dangdut dan jazz.

Lagu-lagu andalan yang dibawakan oleh Elvy Sukaesih, seperti Gula-gula dan Pecah Seribu dengan aransemen dangdut jazz, berhasil menghibur Jama’ah Al-Jazziyah (panggilan untuk penonton Jazz Gunung Indonesia) dan menghangatkan suasana dingin di Gunung Burangrang.

Selain itu, lagu-lagu yang dinyanyikan Elvy Sukaesih membuat penonton, baik yang tua maupun muda, ikut bernyanyi dan berjoget menikmati alunan musik perpaduan dangdut dan jazz.

Elvy Sukaesih merasa senang, lantaran musik dangdut saat ini mengalami perkembangan yang luar biasa dan bisa dinikmati oleh berbagai kalangan.

“Alhamdulillah, saya sangat senang bisa tampil di sini di Jazz Gunung,” kata Elvy Sukaesih disela-sela penampilannya.

Selain Elvy Sukaesih dan Bandung Jazz Orchestra, Jazz Gunung Burangrang menampilkan musisi lintas generasi, dari legenda hidup hingga anak muda seperti Vina Panduwinata, F • I • [e] • R • Y, Danilla, Dul Jaelani, dan Dewa 19 Experience.

Pada festival kali ini, para musisi tampil di tiga panggung berbeda dalam satu lokasi, dan juga ada panggung silent concert. Jumlah panggung ini menjadi salah satu yang membedakan Jazz Gunung Burangrang dengan festival sebelumnya di Bromo, Slamet, dan Ijen.

Penampilan mereka mampu menghibur Jama’ah Al-Jazziyah yang sudah datang sejak sore hari. Selain menikmati musik, mereka juga dapat menikmati berbagai fasilitas di Dusun Bambu, mulai dari wahana permainan di kids zone, restoran, dan beragam sajian kuliner.

Sementara itu, sebagai salah satu mobile banking partner Jazz Gunung Series, akan terus berkolaborasi di setiap event musik Indonesia, terutama jazz. Sebelumnya, pada event Jazz Gunung di Bromo dan Ijen, juga memberikan dukungan.

BRImo juga memberikan beragam promo dan program menarik yang bisa penonton manfaatkan untuk meningkatkan pengalaman bertransaksi sehari-hari. Berikut ini beberapa program tersebut:

  • Program Buka Tabungan dan Aktivasi BRImo mendapatkan saldo BRImo senilai Rp 100.000.
  • Program Top Up Dana, reward dalam bentuk lucky draw dengan hadiah utama berupa logam mulia.
  • Program Promo Pembelian Tiket sebesar 30% dengan maksimal Rp 200.000 melalui website jazzgunung.com maupun offline, dengan metode pembayaran menggunakan BRImo dan Kartu Debit BRI.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *