BeritaEntertainmentSelebritis

Menkominfo Bakal Umumkan Pemilik Akun Fufufafa, Pandji Pragiwaksono Seret Nama Prabowo

×

Menkominfo Bakal Umumkan Pemilik Akun Fufufafa, Pandji Pragiwaksono Seret Nama Prabowo

Share this article
Menkominfo Bakal Umumkan Pemilik Akun Fufufafa, Pandji Pragiwaksono Seret Nama Prabowo

Kabar terbaru – Menkominfo Budi Arie Setiadi segera mengumumkan pemilik akun Kaskus Fufufafa yang diduga milik Gibran Rakabuming Raka. Hal ini terdengar sampai ke telinga komika, Pandji Pragiwaksono.

Budi Arie sebelumnya menyatakan bahwa Gibran bukanlah pemilik akun Kaskus Fufufafa dan bahwa pihaknya akan segera mengungkap identitas pemilik asli dari akun tersebut.

“Nanti diumumin, kalau tahu siapa yang punya nanti diumumin. Yang pasti bukan punya Mas Gibran,” kata Budi Arie.

Mendengar hal tersebut, Pandji Pragiwaksono memberikan komentarnya. Menurut pendiri komunitas Stand Up Indo itu, pernyataan Budi tentang pemilik akun Kaskus Fufufafa tidak akan diperhatikan oleh publik.

“Mereka mau ngomong apapun sih, udah nggak ngaruh,” kata Pandji Pragiwaksono di akun X-nya.

Dia menilai Budi seharusnya meyakinkan Prabowo Subianto ketimbang mengungkap pemilik akun Fufufafa. Hal ini karena akun tersebut diduga pernah menghina Prabowo.

“Karena bukan rakyat Indonesia yang mesti diyakinkan, tapi Pak Prabowo,” sambung Pandji Pragiwaksono, seperti dilansir pada Jumat (13/9/2024).

Cuitan Pandji Pragiwaksono ini menjadi viral dengan atensi sebanyak 740 ribu tayangan.

Sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.

“Kenapa Kominfo terus sih yang klarifikasi?” tulis seorang netizen.

“Awkward banget pasti pas rapat kabinet, apalagi jejeran Prabs sama Fufufafa,” ucap netizen lain.

“Keputusan yang dibuat tidak akan memengaruhi opini publik jika tidak mendapat dukungan dari tokoh kunci seperti Pak Prabowo,” ujar netizen yang lainnya.

Untuk informasi tambahan, Pandji Pragiwaksono juga menyoroti permintaan eks Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo agar Budi Arie Setiadi tidak ikut campur dalam polemik akun Kaskus Fufufafa.

Menkominfo Budi Arie dan Gibran Rakabuming.

“Sebenarnya sudah tidak perlu dibantah lagi bahwa akun Kaskus Fufufafa yang membuat heboh di masyarakat tersebut adalah orang yang sudah banyak disebut selama ini. Jadi sekali lagi, sebaiknya BAS tidak perlu komen,” ujar Roy Suryo.

Menurut Pandji Pragiwaksono, Roy Suryo terindikasi mengetahui siapa pemilik akun Kaskus Fufufafa yang diduga adalah Gibran Rakabuming Raka.

“He would know (Dia kemungkinan tahu),” ucap Pandji Pragiwaksono.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *