Gitaris Linkin Park, Brad Delson, baru saja mengumumkan bahwa ia tak akan ikut dalam tur dunia mendatang yang telah dinantikan oleh para penggemar.
Kabar ini muncul setelah Linkin Park menggelar acara livestream untuk menandai comeback mereka, di mana mereka memperkenalkan dua anggota baru, yaitu vokalis Emily Armstrong dan drummer Colin Brittain.
Dalam acara tersebut, Linkin Park juga membawakan lagu baru berjudul The Emptiness Machine, sejumlah lagu klasik mereka, dan mengumumkan album baru From Zero. Album ini adalah karya pertama mereka sejak meninggalnya Chester Bennington pada 2017 dan akan diikuti oleh tur singkat dengan enam konser di berbagai negara.
Sebelumnya kepada Billboard, Mike Shinoda mengungkap bahwa Rob Bourdon, drummer dan salah satu anggota pendiri Linkin Park, memutuskan untuk tak kembali ke band.
Kini, Brad Delson, gitaris utama dan anggota pendiri lainnya, juga mengumumkan hal serupa. Dia tak akan ambil bagian dalam tur.
Delson lewat Instagram mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para penggemar atas dukungan mereka, dan mengagumi bakat serta semangat dari anggota baru, Emily Armstrong dan Colin Brittain.
“Gue selalu merasa sangat terhubung dan bangga dengan penampilan live kami. Namun, selama bertahun-tahun, gue menyadari kalau gue lebih berkembang ketika bekerja di balik layar bersama rekan-rekan bandku — di studio, berkolaborasi dalam musik baru, dan membantu merancang pertunjukan,” tulis Delson.
Delson juga mengumumkan bahwa peran gitaris di pertunjukan live akan diambil alih oleh Alex Feder, yang tampil bersama mereka dalam acara livestream belum lama ini.
“Gue sangat bangga sama semua yang kita terus ciptakan bersama. Meskipun aku nggak akan tampil di atas panggung dalam babak baru ini, gue sangat bersemangat memperkenalkan Alex,” ungkapnya.
Tur singkat dunia Linkin Park akan berlangsung dari September hingga November 2024, dengan enam pertunjukan di Los Angeles, New York, Jerman, London, Korea Selatan, dan Kolombia. Tur ini dimulai pada 11 September di Kia Forum, Los Angeles.
Kabar tentang kembalinya Linkin Park telah disambut dengan antusiasme, namun tidak sepenuhnya tanpa kontroversi. Emily Armstrong, vokalis baru mereka, sempat mendapat kritik terkait dugaan hubungannya dengan Gereja Scientology dan aktor Danny Masterson, yang baru-baru ini dihukum atas kasus pemerkosaan.
Meskipun begitu, dukungan dari para penggemar dan seniman lainnya untuk Armstrong tetap tinggi.
Dengan kembalinya Linkin Park, meskipun tanpa kehadiran Bourdon dan Delson di atas panggung, semangat kreatif mereka tetap terasa kuat di belakang layar.