BeritaEntertainmentSelebritis

Tampil Usai Laga Timnas Indonesia, Raisa Dikasihani Bakal Senasib Anang Hermansyah

×

Tampil Usai Laga Timnas Indonesia, Raisa Dikasihani Bakal Senasib Anang Hermansyah

Share this article
Tampil Usai Laga Timnas Indonesia, Raisa Dikasihani Bakal Senasib Anang Hermansyah

Kabar penampilan Raisa Andriani dalam pertandingan sepakbola Kualifikasi Piala Dunia 2026 sedang ramai diperbincangkan.

Raisa Andriani dijadwalkan akan tampil dalam pertandingan matchday kedua grup C antara Timnas Indonesia melawan Australia di Stadion Gelora Bung Karno pada Selasa (10/9/2024) mendatang.

Pada hari Sabtu (7/9/2024), melalui akun Twitter resmi Timnas Indonesia, diumumkan bahwa Raisa Andriani akan tampil setelah pertandingan Timnas Indonesia melawan Australia berakhir.

“Partai kandang Garuda!” bunyi caption di akun Twitter @TimnasIndonesia, yang dikutip pada Minggu (8/9/2024).

“Special after performance Raisa,” sambung caption tersebut.

Namun, penampilan Raisa Andriani di matchday kedua grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 tampak menerima kritik dari sebagian kalangan warganet.

Raisa Andriani dianggap merupakan tipe penyanyi yang mirip dengan Anang Hermansyah dan Ashanty yang tidak memiliki lagu tentang Timnas Indonesia.

Penampilan Raisa Andriani selanjutnya ramai dikritik di media sosial.

“Hah ngapain? Gak penting,” tulis seorang netizen.

“Lain kali undangnya Netral atau Kotak, min. Biar bawain lagu ‘Garuda Di Dadaku’ dan ‘Tendangan dari Langit’. Jauh lebih cocok,” ungkap netizen lainnya.

Di sisi lain, ada juga warganet yang bersimpati kepada Raisa Andriani, merasa bahwa dia mungkin akan mengalami nasib yang sama seperti Anang Hermansyah dan Ashanty. 

Anang Hermansyah tampil di GBK (Instagram/ananghijau)
Anang Hermansyah tampil di GBK (Instagram/ananghijau)

Seperti diketahui, penampilan Anang Hermansyah dan Ashanty pada Selasa (11/6/2024) menuai kritik karena dianggap merusak tradisi pasca pertandingan Timnas Indonesia.

Alih-alih menyanyikan lagu ‘Tanah Airku’, Anang dan Ashanty malah membawakan lagu ‘Gebyar Gebyar’. Akibatnya, mereka disoraki oleh pendukung hingga harus meninggalkan stadion GBK.

“Jeda half time udah cukup. After game itu buat apresiasi Timnas. Gak ada yang peduli mau siapa guest star, kasihan entar di-Anang-in,” ujar seorang netizen lain.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *