BeritaEntertainmentSelebritis

Bukan Alhamdulillah, Ronal Surapradja Sebut Innalillahi Diusung Jadi Cawagub Jawa Barat

×

Bukan Alhamdulillah, Ronal Surapradja Sebut Innalillahi Diusung Jadi Cawagub Jawa Barat

Share this article
Bukan Alhamdulillah, Ronal Surapradja Sebut Innalillahi Diusung Jadi Cawagub Jawa Barat

Ronal Surapradja berbagi kisah tentang apa yang dirasakan setelah diminta maju sebagai calon gubernur Jawa Barat, mendampingi Jeje Wiradinata.

Diakui Ronal, dirinya sempat terbebani karena bukan itu posisi yang awalnya diproyeksikan oleh partainya di Pilkada 2024.

“Awalnya gue memang buat wali kota Bandung,” ungkap Ronal Surapradja kepada jurnalis lewat sambungan telepon, Kamis (5/9/2024).

Rencana partai pun sejalan dengan visi misi Ronal Surapradja. Ia memang punya keinginan memimpin kota Bandung.

Ronal Surapradja (Instagram/rocknal)

“Gue memang awalnya pengin di kota Bandung. Gue tuh pengin jadi wali kota Bandung,” terang Ronal Surapradja.

Namun, keinginan Ronal Surapradja akhirnya terhalang kebijakan partai. Mereka memilih kandidat lain untuk dicalonkan.

“Kan dari partai ada dua calon ya, ternyata surat rekomendasinya turunnya ke yang satunya lagi, bukan buat gue,” beber Ronal Surapradja.

Ronal Surapradja sebenarnya sudah ikhlas saat tahu bukan dirinya yang ditunjuk sebagai calon wali kota Bandung.

“Itu hari Senin, gue inget banget tuh, pas minggu terakhir pendaftaran. Karena surat rekomendasi nggak turun sama gue, ya udah, berarti gue sudah tidak akan ikutan kontestasi, kan? Ya udah,” papar Ronal Surapradja.

“Di situ gue udah bilang, ‘Ya Allah, saya ridho. Saya ikhlas sama ketetapanmu’,” lanjut dia.

Ronal Surapradja bahkan sudah menyiapkan rencana ke depan untuk mengejar target lain yang ingin dicapai.

“Gue pikir, jadi bisa ngejar tesis lagi. Gue lagi tesis, udah harus sidang bulan ini. Jadi bisa fokus lagi nyari data,” kata Ronal Surapradja.

Ternyata, partai punya rencana lebih besar bagi Ronal Surapradja. Ia diminta mencalonkan diri sebagai wakil gubernur Jawa Barat di menit-menit akhir pendaftaran.

Ronal Surapradja, yang tidak pernah menargetkan diri untuk memimpin Jawa Barat pun kaget bukan main saat arahan dari partai datang.

“Makanya, kalimat yang pertama itu bukan alhamdulillah, gue malah innalillahi. Gue nggak pernah meminta ini, tapi Allah memberikan sesuatu yang begitu besar,” tutur Ronal Surapradja.

Potret Ronal Surapradja. (Instagram/@rocknal)
Potret Ronal Surapradja. (Instagram/@rocknal)

Namun di sisi lain, Ronal Surapradja juga tak mau menyia-nyiakan kesempatan yang datang. Ia akhirnya mengambil keputusan untuk mengikuti arahan partai untuk meramaikan Pilkada Jawa Barat.

“Ya masak nggak percaya kalau ini yang terbaik. Namanya Allah udah kasih. Jadi, ya harus siap. Udah masuk, udah nyemplung. Harus siap. Bismillahirrahmanirrahim, siap,” pungkas Ronal Surapradja.

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *