BeritaOtomotif

Lantian Juan Raih Juara Umum Trial Game Dirt 2024 Seri Ketiga

×

Lantian Juan Raih Juara Umum Trial Game Dirt 2024 Seri Ketiga

Share this article
Lantian Juan Raih Juara Umum Trial Game Dirt 2024 Seri Ketiga

YOGYAKARTA – Lantian Juan berhasil menunjukkan performa terbaiknya dengan meraih gelar Juara Umum Trial Game Dirt 2024 seri ketiga, yang berlangsung pada Sabtu (24/8/2024).

Pertarungan seru terjadi di empat kelas yang diperlombakan: Free for All (FFA), Campuran Open, Campuran Non-seeded, dan FFA Master, yang berhasil menghibur para penggemar motocross dan grasstrack di Yogyakarta.

Setelah sempat kalah dari pebalap muda M. Zidane pada seri kedua di Sidoarjo, Lantian Juan sukses merebut kembali gelar juara di Yogyakarta.

Gelar tersebut diraih berkat akumulasi poin tertinggi pada Heat 1 hingga Heat 4 dari dua kelas utama, yaitu FFA Open dan Campuran Open.


IST Pebalap Motocross dalam acara Trial Game Dirt 2024 seri ketiga

Karakter lintasan yang berbatu dan berdebu berhasil ditaklukkan oleh rider dari tim Rizqy Motorsport ini, yang mampu unggul atas M. Excel di posisi kedua dan Marcelino Rigi di urutan ketiga.

Dengan total poin 50, Lantian Juan sangat bangga menyandang gelar Juara Umum Trial Game Dirt 2024 Seri Yogyakarta, dan termotivasi untuk mempertahankan gelar tersebut di seri selanjutnya.

Lantian berhasil mencetak poin penuh di dua kelas utama yang diikutinya, yaitu FFA dengan 25 poin dan Campuran Open juga 25 poin.

Lantian Juan mengungkapkan rasa syukur atas pencapaiannya dalam meraih tahta tertinggi Trial Game Dirt 2024.

“Heat 4 sangat ketat, catatan waktu saya dan Excel sangat tipis. Saya berusaha fokus agar tidak terjatuh, karena di Heat 1 kemarin saya sempat terjatuh saat melewati big foot jump,” ucap Lantian.

Di kelas utama FFA, Lantian Juan menjadi yang tercepat dengan total poin 59, sedangkan M. Excel berada di posisi kedua dengan total poin 58. Pebalap asal Boyolali, Asep Lukman, mengisi posisi ketiga dengan total poin 56.

Pada kelas utama lainnya, Campuran Open, Lantian Juan juga tak terkejar dengan raihan total poin 87 dari Heat 1 hingga Heat 4, terpaut 10 poin dari M. Excel yang berada di posisi kedua dengan total poin 77. Savona Oky menempati posisi ketiga dengan total poin 73.

“Ini menjadi motivasi agar saya mampu mempertahankan gelar sampai di akhir musim nanti, sehingga bisa keluar sebagai juara tahun ini,” ujar Lantian.

Persaingan ketat juga terlihat di kelas Campuran Non-seeded. Rivaldi Julian mencatatkan poin penuh di Heat 1 dan Heat 2 dengan best time 02:00,476, sementara Athaya Sena puas berada di posisi kedua dengan total poin 42 dan best time 02:05,391. Meski sempat terjatuh di Heat 2 dan Heat 4, Mochammad Rihan berhasil meraih posisi ketiga dengan total poin 38 dan best time 02:06,762.

Di kelas tambahan FFA Master, Wahyu Gareng Wijayanto merebut kemenangan dengan total poin 47, sedangkan Andy Suryanto mengikuti di belakangnya juga dengan total poin 47 tetapi kalah dalam catatan waktu. Djohan Irawan mengisi posisi ketiga dengan total 40 poin.

Agnes Wuisan dari 76Rider, sebagai penyelenggara, memberikan apresiasi terhadap semangat para rider serta sambutan hangat dari pecinta dan penggemar balap motocross dan grasstrack di Trial Game Dirt 2024 Seri Ketiga ini.

aksi spektakuler pebalap motocross Trial Game Dirt 2024 seri ketiga
IST aksi spektakuler pebalap motocross Trial Game Dirt 2024 seri ketiga

https://www.youtube.com/watch?v=wLfOI

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *