Dewi Perssik merayakan ulang tahunnya yang ke-39 pada Senin (16/12/2024). Di hari spesial ini, Depe, panggilan akrabnya, menerima kejutan istimewa dari keluarganya.
“Ya pasti ibu aku yang memberikan ucapan selamat ulang tahun, selain itu orang-orang yang aku sayang, sahabat-sahabat aku semuanya. Mereka selalu hadir,” kata Dewi Perssik saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan pada Selasa (17/12/2024).
Di usia yang baru ini, Depe tidak banyak berharap. Mantan istri Saiful Jamil ini hanya ingin lebih bersyukur serta dipenuhi semua kebutuhan oleh Yang Maha Kuasa.
“Aku tidak pernah minta apapun sama Allah. Aku sudah yakin Allah pasti akan memberikan apa yang aku butuhkan. Di ulang tahun yang ke-39 ini aku tidak minta apa-apa. Aku cuma minta Allah memberikan apa yang aku butuh saja,” ungkap Dewi Perssik.
Soal jodoh, pelantun “Mimpi Manis” ini juga tidak berharap banyak. Depe mengungkap bahwa sosok pasangan saat ini sudah tidak lagi menjadi prioritasnya.
“Aku tidak terlalu memikirkan (soal jodoh), nanti kalau sudah waktunya saja. Dulu iya (jodoh jadi prioritas), tapi sekarang tujuan aku agar anak aku berhasil,” tuturnya.
“Aduh, masak mikirin cinta-cintaan tapi anaknya nggak dipikirin, gitu kan. Nanti lah, kalau sudah waktunya, pangeran akan datang,” tambah Depe.
Selain itu, Dewi Perssik tidak menampik bahwa dia takut kecewa jika harapannya terlalu tinggi. Karenanya, saat ini sang pedangdut hanya ingin fokus pada apa yang diberikan Tuhan untuknya.
“Kalau aku minta, takut tidak dapat, takut mengecewakan. Aku tidak mau mengatur Yang Maha Kuasa, biar Yang Maha Kuasa memberikan yang terbaik untuk aku,” imbuhnya.
Dewi Perssik diketahui pernah hampir menikah dengan Rully, kekasihnya yang seorang pilot. Keduanya bahkan sudah menggelar lamaran setelah satu tahun berpacaran.
Namun belakangan, Depe dan Rully sudah tidak pernah terlihat bersama hingga sang biduan mengonfirmasi bahwa hubungannya dengan Rully sudah berakhir.
Dewi Perssik telah menikah tiga kali dengan Saipul Jamil, Aldi Taher, dan Angga Wijaya. Sayangnya, semua pernikahan tersebut kandas sebelum Depe memiliki anak.