BeritaEntertainmentSelebritis

Reza Artamevia Dilaporkan Polisi, Diduga Nipu Berkedok Bisnis Berlian dengan Keuntungan Rp2,8 Miliar

×

Reza Artamevia Dilaporkan Polisi, Diduga Nipu Berkedok Bisnis Berlian dengan Keuntungan Rp2,8 Miliar

Share this article
Reza Artamevia Dilaporkan Polisi, Diduga Nipu Berkedok Bisnis Berlian dengan Keuntungan Rp2,8 Miliar

Seseorang dengan inisial IM melaporkan Reza Artamevia ke Polda Metro Jaya atas dugaan penipuan bisnis berlian palsu dengan kerugian mencapai Rp18,5 miliar.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary, mengungkapkan bahwa pelapor sebelumnya sudah melakukan somasi. Namun, hingga saat ini, belum ada itikad baik dari pihak Reza.

“Dugaan penipuan atau pengelapan juncto turut serta dan atau tindak pidana pencucian uang. Terlapornya saudari RA dan saudari RD,” kata Ade Ary kepada wartawan.

Reza Artamevia

Reza Artamevia dan rekannya mengajak IM untuk berbisnis berlian. Penyanyi “Berharap Tak Berpisah” itu menjanjikan keuntungan yang tinggi kepada korban.

“Akhirnya korban menyerahkan uang secara bertahap kepada terlapor sebesar Rp18,5 miliar dan diberikan jaminan berupa sembilan berlian,” ujar Ade.

Ade Ary menambahkan, “Terlapor menjanjikan akan mengembalikan uang korban beserta keuntungannya sebanyak Rp21,3 miliar.”

Setelah dicek ke laboratorium, berlian yang diberikan ternyata palsu.

“Setelah menerima sembilan berlian, korban melakukan pengecekan ke lab dan hasilnya adalah berlian sintetis. Korban pun memberikan somasi kepada terlapor agar uangnya dikembalikan,” lanjut Ade Ary.

Namun, hingga IM melapor ke polisi, Reza Artamevia belum juga mengembalikan uang Rp18,5 miliar milik korban.

Thariq Halilintar dan mertua, Reza Artamevia (Instagram)

Kabar ini mengejutkan warganet, yang berharap Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar dapat membantu menyelesaikan masalah tersebut.

“Pelapornya siapa? Semoga saja Thoriq bisa ikut membayarnya ya,” komentar seorang warganet.

“Tenang Bu, mantunya kaya, besannya juga kaya sekeluarga YouTuber terkenal. Bisa kok Rp18 miliar patungan satu orang sampai lunas,” sindir warganet yang lain.

“Ya ampun, masa sih? Semoga enggak benar ya. Masa red flag dari muda sampai tua,” kata warganet lain dengan heran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *