Denny Sumargo dilaporkan Aliansi Komunitas Bugis-Makassar ke Polda Metro Jaya karena dianggap telah menentang ras Bugis saat mendatangi rumah Farhat Abbas pada Sabtu (9/11/2024).
Kalimat Denny Sumargo yang dianggap menentang berbunyi, “Saya Makassar, Kau Bugis? Angkat Pedangmu. Kau ada burung kan? Cabut pedangmu.”
Sebelum adanya laporan ini, sejumlah orang Makassar asli justru membela Denny Sumargo. Salah satunya adalah Rakha Mawardi.
Lewat sebuah video di TikTok, Mawardi mengatakan bahwa Denny Sumargo sama sekali tidak menyinggung suku Bugis. Mawardi pun membela mantan pebasket itu.
Menurutnya, prinsip orang Makassar bila dipermalukan maka harus ‘mencabut keris’.
“Saya Bugis-Makassar, dari mana kita diadu sama Denny? Pikir pakai logika, dari mana? Jangan mau kita diadu domba!” tegas Mawardi, dikutip pada Selasa (12/11/2024).
Mawardi menambahkan, “Si Denny itu orang Makassar. Lah betul itu perkataannya, kalau napakasirikki cabuki badittak (kalau dipermalukan, kau cabut badikmu).”
Mawardi pun menyarankan kepada Denny Sumargo dan Farhat Abbas untuk menyelesaikan permasalahan mereka di atas ring supaya diketahui pemenangnya.
“Begini saja, selesaikan saja di atas ring. Kau laki-laki, selesaikan di atas ring. Biar kita lihat siapa yang jago. Jadi orang Makassar, jangan mau diadu domba. Dari segi mana perkataannya Denny,” imbuhnya lagi.
“Lah memang orang Makassar itu badik (keris) di depan, bukan di belakang. Bukan orang Makassar kalau badiknya di belakang. Betul itu perkataannya, karena Denny orang Cina-Makassar, begitu,” imbuhnya.
Unggahan Mawardi ini pun diketahui oleh Denny Sumargo. Dalam kolom komentar, istri Olivia Allan itu berterima kasih atas pembelaannya.
“Tabe, terima kasih, apa yang kita bilang di video ini, itulah yang saya diajarkan. Ku jaga baik-baik sirriku, karena saya bangga dengan prinsip Makassar Bugis,” ucap Denny Sumargo.
Merasa bersalah, Denny Sumargo pun tetap meminta maaf kepada Mawardi sebagai perwakilan suku Bugis-Makassar.
“Mohon maaf juga kalau suku jadi dibawa-bawa,” kata Denny Sumargo.
Selain Mawardi, Denny Sumargo juga mendapat dukungan dari warganet lain yang mengaku sebagai suku Bugis-Makassar.
“Betul sekali bang, saya saja asli orang Bugis Wajo saya dukung bang Denny Sumargo,” ujar seorang warganet.
“Betul bang, kita jangan salah paham. Dia angkat harga diri Bugis Makassar,” imbuh warganet lainnya.