Berita Terkini – Kontroversi yang diutarakan oleh Sensen mengenai sketsa komedi parodi gelar doktor honoris causa, membuat jejak digital Raffi Ahmad dan Andre Taulany menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet.
Seperti yang sudah diketahui, Sensen mengingatkan jasa Raffi Ahmad ketika ia diduga mencoba mengingatkan Andre Taulany tentang parodi gelar doktor honoris causa.
“Lagi seru nonton nih. Nonton yang parodiin yang suka ditolongin sama yang minta tolong,” ungkap Sensen.
Dari penelusuran yang dilakukan, Raffi Ahmad diketahui memiliki sejarah yang kurang baik dalam bisnis otomotif bersama Andre Taulany.
Saat dikunjungi Sule pada September 2023, Raffi Ahmad sempat menunjukkan koleksi mobilnya di Andara, di mana salah satunya adalah mobil VW yang dibeli dari Andre Taulany.
Namun demikian, suami Nagita Slavina ini mengeluh terkait pembelian mobil bekas dari Andre Taulany.
“Ini kan VW dari Andre Taulany, dikasih mahal, kurang ajar Andre,” ucap Raffi Ahmad.
Raffi mengaku merasa telah ditipu oleh Andre Taulany dengan janji-janji terkait fasilitas dari mobil tersebut.
“Kurang ajar dia nipu saya. Saya tanya Andre kenapa mahal, ‘karena ada ininya,’ apa ini? Saya kena tipu sama si Andre, gara-gara cuma ada ini,” tambah Raffi Ahmad.
Raffi juga mengungkapkan bahwa ia mengalami kerugian hingga Rp350 juta dari bisnis otomotif yang dijalani bersama Andre Taulany.
“Jadi ini Rp 350 juta,” tuturnya, dilansir dari sumber media pada Minggu (10/11/2024).
Mendengar pengakuan tersebut, Entis Sutisna alias Sule memberikan komentar spontan. Ia mengaku tidak terkejut dengan cara Andre Taulany berbisnis.
“Kemahalan atuh. Dia mah kan gitu, beli mobil harga Rp 100 (juta), dijual ke kita Rp 150 (juta),” kata Sule.
Oleh karena itu, Sule pun mengingatkan Andre Taulany agar tidak mengambil keuntungan yang berlebihan dalam jual beli mobil kepada teman sendiri.
“Ndre, jangan gitu kalau sama teman. Tipis-tipis wae keuntungannya,” tutup Sule.