Girlband asal Korea Selatan, aespa, baru-baru ini melakukan comeback dengan mini album bertajuk Whiplash.
Dalam konferensi pers menjelang acara Meet & Greet aespa di Richoco Land yang digelar di ICE BSD City, Tangerang Selatan, Sabtu (9/11/2024), Karina dan kawan-kawan berbagi cerita di balik pembuatan mini album tersebut.
Bagi Giselle, informasi menarik yang dibagikannya adalah saat dia berpikir tentang bagaimana menghidupkan lagu tersebut dengan suaranya.
“TMI saya adalah pada saat merekam lagu Whiplash. Saya selalu memikirkan bagaimana menghidupkan tone-nya, karena lagu ini punya tone lebih rendah dari yang biasa saya nyanyikan,” ujar Giselle.
Sementara itu, Winter mengungkapkan kesulitan yang dia hadapi saat pembuatan video klip Whiplash. Dia mengenakan kuku palsu yang sangat panjang, sehingga membuatnya sulit bergerak.
“Saat membuat video klip memang kami biasa memakai kuku palsu yang panjang, namun di video klip Whiplash, ini kuku terpanjang yang pernah saya pakai. Jadi agak sulit dan sering kena baju,” jelas Winter.
Karina juga memiliki cerita menarik saat dia dan stylist berinovasi dengan mewarnai bibir seluruh member aespa menjadi hitam dalam video klip.
“Karena konsepnya black and white, saya dan stylist kami tiba-tiba kepikiran untuk mewarnai bibir kami jadi hitam untuk video klip,” cerita Karina.
Di sisi lain, Ningning menjawab rasa penasaran penggemar yang sering bertanya mengenai penggunaan kacamata hitam yang selalu dia kenakan selama syuting Whiplash. Ternyata, saat itu Ningning mengalami sakit mata akibat menggunakan lensa kontak.
“Jadi saat syuting di Los Angeles, saya pakai kacamata hitam terus, banyak fans juga bertanya ‘kok nggak ada foto yang nggak pakai kacamata hitam?’” kata Ningning.
“Tapi sebenarnya bukan karena saya sengaja mau terlihat keren. Saya biasanya pakai kontak lens, tapi saat itu mata saya lagi sakit, jadi saya mengenakan kacamata hitam,” tambahnya.
Walaupun mengalami berbagai kendala, member aespa berhasil menyelesaikan video klip Whiplash dengan sangat baik. Lagu-lagu lainnya juga berhasil mereka selesaikan dengan lancar.