Aktris Raline Shah mengungkapkan protesnya terhadap ejekan “nepo baby” yang sering ditujukan kepadanya. Ia dianggap mencapai kesuksesan internasional karena dukungan dari orangtuanya yang kaya.
Menurut Raline yang berusia 39 tahun, pencapaian yang diraihnya saat ini adalah hasil kerja kerasnya sendiri, tanpa campur tangan dari keluarga.
Dalam podcast Denny Sumargo yang ditayangkan pada Jumat (8/11/2024), anak dari konglomerat Medan ini menegaskan bahwa ia memilih karir di dunia akting untuk tidak mengikuti jejak keluarganya.
“Jujur, aku mulai akting dan terjun ke dunia entertainment karena aku mau punya bisnis, punya usaha, dan skill yang berbeda dari keluarga. Dengan begitu, aku bisa bangga pada diri sendiri,” ujarnya.
Raline menambahkan, “Jadi saat orang bilang, ‘oh, Raline Shah nepo baby’, bagaimana bisa disebut nepo? Kalau aku terjun ke politik mungkin bisa disebut begitu. Tapi ini jelas aku bangun karierku sendiri, di dunia di mana tidak ada kekuatan dari keluargaku dalam bidang entertainment.”
Bahkan, ayahnya, Rahmat Shah, sangat menentang keputusan Raline untuk terjun ke dunia akting.
Itu sebabnya diperlukan waktu berbulan-bulan sebelum Rahmat Shah mengunjungi Raline di Amerika, tempat di mana putrinya mengejar mimpi di Hollywood.
“Awalnya, aku benar-benar tidak mendapat dukungan dari ayahku. Saat aku pergi ke Amerika dan sudah tinggal di sana selama enam bulan, barulah ayahku datang,” jelasnya.
“Akhirnya ayahku datang, bertemu dengan manajer aku, dan memberikan dukungan. Sebelumnya, dukungan itu sangat sulit didapat,” tambahnya.
Raline juga sempat diminta untuk berhenti dan mengambil jalur yang sama seperti anggota keluarganya.
“Namanya orangtua, pasti memiliki keinginan yang berbeda. Mereka tahu bahwa hidup di dunia entertainment itu tidak mudah,” ujar Raline.
Dia juga menceritakan betapa sulitnya untuk pindah ke Amerika. Ia harus mengurus visa, membeli rumah dengan kartu kredit, dan mengambil kursus akting.